Maret 19, 2013

Oleh-oleh Musywil XX IPM Jateng


Langit sedikit mendung bergelayut namun tak memadamkan sinar surya ketika mulai ku goreskan tinta ini,,


Assalamu'alaikum Ipmawan, Ipmawati, IPMania dimanapun berada,, lama tak bercerita kali ini IPM mbanjar akan sedikit berbagi kisah, membawa oleh-oleh yang berhasil kami himpun dari arena Musywil XX IPM Jateng. Semangkuk mie ongklok dan tempe kemul khas Wonosobo. :) ups,,, bukan, bukan,,

Armada Mbanjarnegara,,
Alhamdulillah, Mbanjarnegara masih di akui sebagai salah satu bagian dari Pelajar Muhammadiyah Jawa Tengah :) hehe, itu berarti juga kami harus berperan aktif mensukseskan pagelaran akbar yang dihelat dua tahun sekali ini. Armadapun siap kami utus lengkap dengan barakudanya, hihi,, berencana mengirimkan seratus peserta namun apa daya kantong tak memadai, akhirnya cuma bisa ngirim tujuh puluh, nolnya dibuang.. :D yakni mas ketum Budi Haston, sekum, Fitran Favorit, Aris Alay, Laily S, bersama dengan armada Cabang al mukarrom Imam Arifin, den bagus Hektor, dan Zaki Nafi..

Armada Musywil IPM Mbanjarnegara
On The Road..
Start dari PDM setengah dua siang,, dengan menggunakan dua pesawat, vega R, Supra X, dan yang dikendarai oleh pilot Fitran dan Zaki, meluncur dengan kecepatan hampir 100 km/jam. Memasuki kota Wonosobo jam dua lebih sedikit. Tempat yang dituju pertama adalah alun-alun untuk berburu kuliner :D perut keroncongan :D. kami lunch bersama dengan begitu lahapnya.

Alhamdulillah, masih bisa makan..

Konpida
Konferensi Pimpinan Daerah, adalah agenda pertama yang dilaksanakan pra Musywil, dimulai hari Ahad jam 16.30 Waktu Indonesia Bagian Wonosobo.. Dibuka oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Wonosobo. Konpida berlangsung sampai dengan pukul 02.00 dini hari disertai diskusi yang cukup alot, namun masih terkendali dan berjalan secara sehat. Menghasilkan beberapa keputusan terkait aturan-aturan dalam Musywil, dan juga memilih 3 orang presidium sidang Musywil tetap yang alhamdulillah salah satu diantaranya adalah kader Banjarnegara, Laily Solikhah.

Presidium Sidang dari Mbanjarnegara

Musywil XX di Kota dingin, Wonosobo.
Rangkaian acara Konpida telah usai, di hari kedua dimulailah rangkaian acara demi acara Musyawarah Wilayah XX Ikatan Peajar Muhammadiyah jawa Tengah. Diawali dari acara pembukaan yang dilaksanakan di Gedung Sasana Adipura Kencana Wonosobo, dilanjutkan dengan Musyawarah demi Musyawarah yang diikuti oleh seluruh Kader IPM se Jawa Tengah, ditambah pula dengan berbagai macam kegiatan pendukung berupa seminar-seminar dan juga penanaman sepuluh ribu pohon, membuat kegiatan ini berlangsung semarak dan makin merekatkan jalinan persaudaraan Ikatan Pelajar Muhammadiyah se-Jawa Tengah.

Pembukaan Musywil XX IPM Jateng

Progres Report dan tanggapan PD IPM

Seremonial penanaman 10.000 pohon

Untukmu IPM Jateng,,
Pantas kita mengucap syukur Alhamdulillah atas pelaksanaan Musyawarah yang berjalan lancar. atas Izin-Nya. Namun jangan sampai kita terlena akan segala kemeriahan itu, yang kemudian membuat lalai, bahwa di depan, tantangan yang menghadang IPM Jawa Tengah amatlah berliku. Jadikan ajang Musyawarah ini betul-betul sebagai upaya memajukan gerakan, tidak hanya seremonial dua tahunan rutin yang kita nikmati dengan canda tawa. Teruntuk Saudaraku kawan-kawan Daerah se-Jawa Tengah, mari saling ber-fastabiqul khoirot, berlomba-lomba memajukan Ikatan di Daerah masing-masing, mari berlomba menunjukkan bahwa Daerah kita adalah yang terbaik. Berlomba bukan untuk menyombongkan diri, namun untuk memicu semangat. Teruntuk Jajaran Pimpinan Wilayah terpilih, yang dinahkodai oleh Ipmawan Warseno kami ucapkan selamat, pada pundak kalian terpikul amanah ribuan pelajar se Jawa Tengah, yang menanti kiprahmu. Keep Istiqomah, semoga Allah memberikan kemudahan. Mari bersama membentuk pelajar muslim yang berakhlak mulia dan berilmu, guna menegakkan dan menjunjung tinggi nilai-nilai ajaran Islam yang sebenar-benarnya.

Nuun, Walqolaami wamaa yasthuruun,,

IPM....!!!!
JAYAAA....!!!!

0 komentar:

Posting Komentar

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com